24/01/2014 15:26:02

Mandi Mampu Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Mandi merupakan awal yang penting mengawali hari dengan semangat. Saat mandi pagi, tubuh kita yang masih menyisakan lelah setelah tidur semalaman bisa terasa segar dan siap melakukan aktivitas.

 

Penelitian yang dilakukan mengenai mandi, selain untuk membersihkan tubuh ternyata memiliki peranan lain dalam meningkatkan sistem kekebalan, mencegah penyakit kulit, bahkan untuk menyembukan masalah medis yang serius.

 

Berikut beberapa manfaat mandi bagi kesehatan yang perlu sobat dokterkecil.com ketahui, antara lain:

 

1. Mengeluarkan racun

Mandi air hangat sekitar 32-35 derajat Celsius membuka pori-pori yang dapat membantu mengeluarkan toksin. Mandi air hangat juga dapat membantu menurunkan tingkat gula darah, menyembuhkan sakit otot dan membantu menjaga usus besar bekerja dengan baik. Waktu yang dianjurkan selama 10-20 menit.

 

2. Meredakan Stress

Saat kita mengalami stress, mandi air dingin akan menjadi jawaban yang tepat. Temperatur yang dianjurkan sekitar 12-18 derajat Celsius. Mandi air dingin sangat baik meredakan ketegangan.

 

3. Mengatasi Penyakit Eksema

Penyakit kulit tertentu seperti eksema, ruam atau gatal-gatal dengan menambahkan baking soda sodium bicarbonate ke dalam bak mandi dapat membuat perbedaan besar. Sodium bicarbonate bertindak sebagai antiseptik. Isi air dengan air hangat kuku, tambahkan kira-kira satu sendok makan baking soda dan aduk sampai rata. Dianjurkan berendam selama 10-20 menit.

 

4. Memperkuat Imun Tubuh
Ternyata, mandi juga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh. Hal ini telah dibuktikan melalui penelitian, di mana mandi air dingin dapat membantu meningkatan sel-sel darah putih dalam tubuh. Mandi air panas justru dapat membunuh sel-sel darah putih. Dengan demikian secara tidak langsung mandi membantu untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

 

5. Meningkatkan Sirkulasi dan Mengatur Tekanan Darah
Berendam ternyata merupakan hal baik untuk meningkatkan sirkulasi darah. Rendam diri dalam air hangat atau dingin untuk melepas kelelahan dan untuk mengatasi sirkulasi darah yang buruk.


6. Menyembuhkan Infeksi Kecil
Infeksi kecil seperti batuk dan demam dapat dengan mudah dicegah dengan mandi. Air pada saat mandi akan sangat mudah menghanyutkan mikro-organisme penyebab sakit tersebut.

 

Wah sobat dokterkecil.com, ternyata mandi pagi tidak hanya sekedar ritual wajib yang biasa dilakukan setiap hari, ya. Di balik kebiasaan ini ada begitu banyak manfaat yang amat berguna bagi kesehatan tubuh. Sekarang, tidak ada alasan lagi dong untuk malas mandi.

Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan: [email protected]
Mandi Mampu Tingkatkan Kekebalan Tubuh