26/02/2014 15:47:38
Bayam Jaga Kesehatan Tulang

Bayam Jaga Kesehatan Tulang

Untuk membentuk tulang yang kuat, kuncinya adalah dua, yaitu kalsium dan vitamin D. Kalsium merupakan bagian utama dari struktur tulang dan gigi. Sementara itu, vitamin D meningkatkan penyerapan kalsium dan pertumbuhan tulang.

 

Kadar kalsium dan vitamin D yang cukup diperlukan bagi anak-anak agar pertumbuhannya optimal. Tak hanya untuk mereka, cukup kalsium dan vitamin D juga diperlukan bagi orang dewasa dan lanjut usia untuk memelihara kesehatan tulang.

Mencukupi kebutuhan kalsium dan vitamin D salah satunya bisa diperoleh dari makanan. Makanan yang mengandung kalsium dan vitamin D seperti yogurt, susu, sarden, telur, salmon, bayam, sereal, tuna, kol hijau, dan jus jeruk.

Kebanyakan orang mendapatkan vitamin D dari paparan sinar matahari, namun makanan tertentu seperti yogurt juga kaya akan vitamin tersebut. Umumnya satu cangkir yogurt bebas lemak dapat mencukupi 30 persen kalsium harian dan 20 persen vitamin D dalam sehari.

Selain itu, bagi yang tidak suka mengkonsumsi susu, maka pilihlah bayam sebagai sumber kalsium favorit sobat Dokterkecil.com. Satu mangkuk bayam yang dimasak mengandung hampir 25 persen kebutuhan kalsium harian, ditambah serat, zat besi, dan vitamin A.

Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan: [email protected]
Bayam Jaga Kesehatan Tulang: Bayam Jaga Kesehatan Tulang