18/02/2015 08:32:13
Info Kesehatan Makanan

Biji Alpukat Dapat Sembuhkan Sakit Gigi

Alpukat atau Persea Americana ialah tumbuhan penghasil buah meja dengan nama sama. Tumbuhan ini berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah dan kini banyak dibudidayakan di Amerika Selatan dan Amerika Tengah sebagai tanaman perkebunan monokultur dan sebagai tanaman pekarangan di daerah-daerah tropika lainnya di dunia. 

Selain buahnya yang dapat dimanfaatkan, ternyata biji buah alpukat juga sangat baik digunakan untuk kesehatan. Alpukat sendiri merupakan salah satu tanaman yang berasal dari meksiko dan amerika tengah, mulai popular di indonesia pada abad ke 19.

 

Manfaat Biji Alpukat Bagi Kesehatan

Alpukat merupakan salah satu buah lezat yang memiliki rasa hambar, akan tetapi tidak hanya daging buahnya saja yang dapat di konsumsi, biji alpukat juga sangat baik untuk kesehatan dan berikut adalah beberapa dari manfaat yang bisa kita dapatkan :

  1. Mampu digunakan sebagai penyembuh sakit gigi.
  2. Mengobati sakit maag.
  3. Mampu mengobati penyakit kencing manis (diabetes) terutama diabetes melitus.
  4. Mampu menghilangkan stress akibat aktivitas yang padat.
  5. Mampu mengobati sariawan.
  6. Mampu menghilangkan rasa nyeri

Untuk mengkonsumsinya ada banyak sekali cara yang bisa kita gunakan dan salah satunya adalah dengan meminum rebusan dari biji alpukat.

Nah, jadi seharusnya sobat Dokcil tidak membuang biji alpukat saat mengonsumsi buahnya. Namun dari manfaat biji alpukat tidak hanya dengan cara dikonsumsi langsung, ada cara lain dalam mengonsumsi biji alpukat untuk mendapatkan manfaatnya. Biji alpukat bisa dijadikan kapsul atau dengan meminum sarinya. Selain manfaat biji alpukat untuk kesehatan, biji alpukat bisa dijadikan pewarna pada industri tekstil. Bahkan biji alpukat ini dipercaya memberikan warna yang tidak mudah luntur atau tahan lama.

 

Selanjutnya Dokcil akan bahas tentang cara-cara mengolah biji alpukat untuk mendapatkan manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Berikut beberapa cara dalam mengolah biji alpukat:

 

1. Sebagai obat tradisional mengatasi penyakit maag

Bahan : Biji alpukat dan air matang 100cc

Cara: Bersihkan terlebih dahulu biji alpukat lalu parutlah biji alpukat tersebut. Jika sudah selesai, campurkan parutan biji alpukat dengan air matang. Setelah itu saringlah airnya. Air tersebut bisa diminum dua kali sehari saat pagi dan sore secara rutin.

 

2. Mengatasi penyakit diabetes mellitus

Bahan: Biji alpukat dan 2 gelas air

Cara: Pangganglah biji alpukat yang disediakan. Setelah itu biji alpukat dipotong kecil-kecil. Kemudian rebus biji alpukat dengan air yang disediakan sampai biji alpukat berwarna coklat. Lalu saringlah airnya dan minumlah air tersebut secara rutin setiap hari.

 

3. Biji alpukat dijadikan kapsul

Bahan: Biji alpukat dan kulit kapsul.

Cara: Biji alpukat diiris dan kemudian dijemur. Setelah dijemur, biji alpukat di sangrai dan dihaluskan. Lalu masukkan bubuk biji alpukat (biji alpukat yang telah dihaluskan) pada kulit kapsul. Kapsul biji alpukat bisa dikonsumsi dengan frekuensi seharinya satu kali.

 

Jika sudah begini, tidak ada alasan bagi sobat Dokcil untuk tidak mengonsumsi biji alpukat yang mempunyai manfaat bagi kesehatan kita. Jadi ketika sobat Dokcil mengonsumsi buah alpukat, jangan membuang bijinya sebab manfaat biji alpukat untuk kesehatan tersebut sangat baik.

 

 

Dikutip dari berbagai sumber.

Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan: [email protected]
Info Kesehatan Makanan: Biji Alpukat Dapat Sembuhkan Sakit Gigi