23/03/2016 11:10:16
Info Kesehatan

Apakah Bahaya Buah Apel Yang Dilapisi Lilin?

Mungkin sobat Dokcil pernah mendengar kasus lapisan lilin yang melindungi seluruh permukaan kulit dari buah-buahan terutama buah Apel. Wah bagaimana dong kalau kita makan apelnya, berarti kita makan lilinnya juga? Amankah jika lapisan lilin dari buah-buahan tersebut kita konsumsi?

Perlu sobat Dokcil ketahui, bahwa sebenarnya secara alami buah mengeluarkan lapisan lilin atau wax untuk melindungi permukaan kulitnya dan bermanfaat juga untuk menjaga kesegaran buahnya. Namun lapisan lilin ini akan hilang setelah buahnya dipanen dan dicuci oleh pemetiknya.  

Buah tanpa lapisan pelindung lilin akan kehilangan kelembaban dan kadar airnya yang terus keluar dari pori-pori kulit, sehingga lama kelamaan buah tersebut menjadi lembek dan kering. Lilin buatan ini mempunyai struktur yang mirip dengan lilin yang dikeluarkan secara alami oleh tanaman. Dengan adanya lapisan lilin, maka penguapan air dapat dicegah, sehingga kesegaran buah dapat terjaga sekaligus melindungi buah dari parasit dan jamur yang dapat membuat buah cepat busuk dan rusak.

Lapisan lilin buatan tersebut sebenarnya terbuat dari bahan yang aman dan telah mendapatkan pengakuan dari Food and Drug Administration Amerika. FDA mengatakan bahwa lapisan lilin ditujukan untuk membuat buah tetap terlindungi selama masa transportasi, penyimpanan, penjualan, memperbaiki penampilan dan meningkatkan selera, menjaga kelembaban buah, mencegah tumbuhnya jamur serta menjaga buah tersebut dari benturan fisik.

Dari satu pon lilin, kita bisa melapisi sekitar 160.000 buah. Lapisan lilin yang digunakan untuk melapisi buah dan sayur bukan terbuat dari bahan kimia, tetapi dari bahan alami yaitu jenis food grade (khusus untuk makanan) yang terbuat dari madu atau terbuat dari tanaman seperti Carnauba Wax, daun Palem Brasil dan Candellia Wax. Wax bersifat indegistible, yaitu tidak dapat hancur oleh enzim pencernaan dan tidak dapat diserap oleh tubuh tetapi masih aman jika termakan oleh manusia.

Jika sobat Dokcil masih merasa khawatir untuk mengonsumsi buah-buahan yang mengandung lapisan lilin tersebut, sebaiknya cuci buah terlebih dahulu dengan menggunakan air hangat agar lilin dapat cepat larut dalam air. Namun apabila sobat Dokcil masih merasa ragu, sebaiknya konsumsi buah yang sudah dikupas karena lapisan lilin tidak akan menembus hingga kedalam daging buah.

 

Dikutip dari berbagai sumber.

Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan: [email protected]
Info Kesehatan: Apakah Bahaya Buah Apel Yang Dilapisi Lilin?