24/01/2014 15:26:01

Mimisan Datang Tanpa Disengaja

Pada masa pertumbuhan, anak sering mengalami hidung mengeluarkan darah atau mimisan yang disebabkan oleh trauma di daerah hidung. Mimisan dapat terjadi pada siapa saja.


Mimisan juga dapat terjadi pada anak karena tipisnya pembuluh darah halus di rongga hidungnya yang akan pecah secara tidak disengaja. Pada anak-anak mimisan sering terjadi akibat mengorek hidung atau akibat benda asing yang sengaja dimasukkan ke dalam hidungnya saat bermain, infeksi, alergi, trauma, demam, pilek.



Bila anak pilek akan menimbulkan banyak lendir dihidung, kemudian karena gatal tersebut hidung digosok-gosok, timbul pecah pembuluh darah kecil, akhirnya mimisan. Dapat pula karena demam yang tinggi, sehigga pembuluh darah kecil hidung juga pecah, dan timbul mimisan. Angka kejadian mimisan sekitar 15% pada anak-anak, tetapi hanya sekitar 1% yang betul-betul memerlukan penanganan dokter untuk mengatasi perdarahannya.

 

Gangguan mimisan umumnya berkurang sesuai dengan pertambahan usia. Semakin tambah usia, pembuluh darah dan selaput lendir di hidung sudah semakin kuat, hingga tak mudah berdarah. Meski mimisan tidak berbahaya, orangtua hendaknya waspada jika mimisan cukup sering,tiap 1 sampai 2 hari. Kemungkinan anak mengidap penyakit berbahaya.

Sobat dokterkecil.com, selama mimisannya cepat berhenti, tidak disertai pembesaran liver atau limpanya, tidak ada demam yang lama biasanya kondisi ini tidak berbahaya.

Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan: [email protected]
Mimisan Datang Tanpa Disengaja