01/09/2021 16:54:05
Info Kesehatan

Serang Sistem Vaskular, Covid-19 Disimpulkan Bukan Penyakit Pernapasan Melainkan Pembuluh Darah

Foto: Ilustrasi/Internet

Semula, Covid-19 disebut-sebut sebagai penyakit pernapasan. Akan tetapi, seiring waktu, karena virus juga bisa merusak organ lainnya selain paru-paru, maka peneliti justru menyimpulkan Covid-19 sebagai penyakit pembuluh darah, bukan penyakit pernapasan. 

Melansir Science Times yang dikutip oleh JawaPos.com, Rabu (1/9), Studi yang dipimpin University of California-San Diego menemukan pembekuan darah pada beberapa pasien dan masalah lain. 
 
Penelitian sebelumnya telah mengidentifikasi protein lonjakan khusus yang menempel pada sel sehat. Akan tetapi percobaan ini telah menemukan bahwa protein juga memainkan peran kunci dalam penyakit itu sendiri.
 
Para peneliti mengatakan temuan mereka dapat membuka jalan bagi pengobatan. Rekan penulis senior studi, Asisten Profesor Riset Uri Manor, mengatakan banyak orang menilai Covid-19 sebagai penyakit pernapasan, tetapi sebenarnya itu penyakit pembuluh darah. Itu bisa menjelaskan mengapa beberapa pasien Covid-19 mengalami stroke, jantung, dan mengapa beberapa orang mengalami masalah di bagian tubuh lain.
 
“Kesamaan di antara mereka adalah bahwa mereka semua memiliki dasar vaskular atau pembuluh darah,” kata peneliti.
 
Untuk studi ini tim peneliti melihat lonjakan protein menyebabkan kerusakan pada paru-paru dan arteri. Temuan ini juga dapat menjelaskan mengapa pembekuan darah umumnya dikaitkan dengan Covid-19.
 
“Jika replikasi virus memang sudah hilang di tubuh, namun masih memiliki efek merusak yang besar pada sel-sel pembuluh darah, hanya berdasarkan kemampuannya untuk mengikat reseptor ACE2 ini, reseptor protein S,” katanya.
 
“Studi lebih lanjut dengan protein lonjakan mutan juga akan memberikan wawasan baru terhadap infektivitas dan tingkat keparahan virus SARS-CoV-2 mutan,” tambah peneliti.
 
Penelitian tersebut telah dipublikasikan di jurnal Circulation Research. Sehingga bisa menjadi rekomendasi bagi para tim medis untuk mengobati pasien Covid-19.
 
Kepala perawatan intensif di Rumah Sakit Universitas Bellvitge di Spanyol Profesor Rafael Manez Mendiluce mengatakan, masalah vaskular dapat dikaitkan dengan reaksi peradangan sistem kekebalan pasien. Hasil penelitian menunjukkan bagaimana Covid-19 menyerang pembuluh darah atau sistem peredaran darah.
 
Lalu, apa yang disebut penyakit vaskular? Medline Plus mendefinisikan penyakit vaskular sebagai kondisi yang mempengaruhi sistem vaskular, jaringan pembuluh darah tubuh, termasuk arteri, vena, dan kapiler. Penyakit kardiovaskular misalnya termasuk pembekuan darah, stroke, dan penyakit arteri koroner atau jantung.
 
Faktor risiko yang paling umum adalah usia. Lansia yang terinfeksi Covid-19 bisa berdampak pada jantung dan pembuluh darah seperti diabetes atau kolesterol tinggi. Pemicunya adalah kegemukan, kurang olahraga, merokok. (*)
 
*Dari berbagai sumber

Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan: [email protected]
Info Kesehatan: Serang Sistem Vaskular, Covid-19 Disimpulkan Bukan Penyakit Pernapasan Melainkan Pembuluh Darah